Seni itu apa?

Kadang terjadi dalam pembicaraan mengenai pekerjaan yang unik atau memerlukan keahlian khusus disebut seni , seperti seni memasak, seni bela diri,seni menjahit, dan sebagainya. Sebutan seni pada kegiatan atau benda yang membawa perasaan enak, indah dipandang bahkan aneh adalah wajar, sebab tanda tanda yang ada pada seni antara lain adalah menyenangkan, indah atau unik. Unik mengandung maksud bahwa sesuatu itu lain dari yang telah biasa ada atau baru.

Salah satu sifat yang menonjol dalam seni adalah kebaruan. Sifat kebaruan itu mendapat tempat penting, terutama dalam seni modern. Sekalipun demikian tidak dapat dipastikan bahwa yang baru dan unik itu digolongkan sebagai seni.
Demikian pula menyenangkan dan indah itu belum tentu seni. Sebuah benda dinamakan karya seni apabila benda itu merupakan hasil kreativitas manusia yang terwujud dalam bentuk kreasi dari hasil pengolahan yang kreatif.

Leave a comment

Masukkan alamat surat elektronik Anda untuk mengikuti blog ini dan menerima pemberitahuan tentang tulisan baru melalui surat elektronik.

Join 3 other subscribers